Salam ukhuwwah! . Ini adalah sebuah diari kehidupan seorang hamba Allah yang bermusafir di bumi Allah untuk mencari nur dan hidayah-Nya dalam perjalanan menuju mardhatillah. Moga tinta ini memberi manfaat buat diri ini dan diri teman-teman pembaca dalam mencari redha Allah.

Friday, March 26, 2010

Kubangun Sejuta Sujud

Alhamdulillah, saat membaca bait-bait puisi yang sempat penulis beli sewaktu bertandang ke Indonesia bulan lalu, lebih tepat lagi ke Universitas Indonesia, hati penulis terdetik untuk berkongsi bacaan juga buat teman-teman blog yang sudah lama penulis biarkan sunyi tanpa apa-apa pesan. Moga-moga puisi ini dapat memberi ingatan, muhasabah buat jiwa-jiwa kita yang suram.


Kubangun Sejuta Sujud
oleh:Isbedy Stiawan ZS

Dimana kusimpan syahwat
Hingga pada-Mu aku khianat?


Kini aku kembali ke kalimat-kalimat

Membaca dan mengingat

Setiap surat demi surat

Yang mengajarkan rahasia

Juga patahan jalan


Dari seribu alpa

Kubangun sejuta sujud

Dan keluasan sesal

Aku tersedu, tumpah:

Airmataku jadi lautan

Kubikin perahu
Dengan darahku

Di laut sunyi malam ini

Aku layarkan

Mendedah ombak

Menikam angin

Kubakar seribu alpaku

Syahwat kutenggelamkan


Jadi buih


Perahuku penuh sayap
Tak singgah di pulau itu

Tapi terbang. Aku terbang

Melebihi gunung

Lampaui awan
Lebih jauh dari pesawat terbang

Tak jatuh. Tak terbakar

Terus naik

Ke langit


Perahuku terbakar

Tubuhku menegar

Bercahaya-cahaya


:Aku lupa segala syahwat
yang selama ini buatku khianat

0 comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...